Detail Cantuman
Karya Ilmiah Mahasiswa
PENGARUH INTELECTUAL CAPITAL DAN FINANCIAL LEVERAGE TERHADAP FIRM PERFORMANCE (STUDI EMPIRIS PADA PERUSAHAAN PROPERTI YANG TERGABUNG DALAM LQ45 DI BURSA EFEK INDONESIA TAHUN 2014-2016)
Lailah Fujianti - Pembimbing Materi
Trisnani Indriati - Pembimbing Metodologi
Tujuan penelitian ini adalah untuk mendapatkan bukti empiris mengenai pengaruh intellectual capital dan financial leverage terhadap firm performance pada perusahaan propertiyang tergabung dalam LQ45 di Bursa Efek Indonesia pada periode 2014-2016. Penelitian dilakukan dengan sampel 9 perusahaan properti. Model pengukuran intellectual capital menggunakan model Pulic, yaitu dengan cara mengukur nilai Value Added Capital Employed (VACA) sebagai alat pengukuran relational capital, Value Added Human Capital (VAHU) sebagai alat pengukuran human capital, Structural Capital Value Added (STVA) sebagai alat pengukuran structural capital, Debt to Equity Ratio (DER) sebagai alat pengukuran financial leverage dan Return On Equity (ROE) sebagai alat ukur kinerja keuangan perusahaan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa semua variabel independen secara simultan memiliki pengaruh positif signifikan terhadap firm performance yang diproksikan oleh return on equity (ROE) (uji F). Hasil uji t menunjukkan bahwa Value Added Capital Employed (VACA) memiliki pengaruh positif signifikan terhadap firm performance (ROE), sedangkan Value Added Human Capital (VAHU), Structural Capital Value Added (STVA) dan financial leverage (DER) tidak memiliki pengaruh yang signifikan terhadap firm performance (ROE). Untuk penelitian selanjutnya, disarankan untuk menambah proksi-proksi untuk menjelaskan variabel yang diteliti secara keseluruhan, menggunakan pengukuran non-moneter seperti balanced scorecard untuk mengukur variabel intellectual capital, serta memperpanjang periode penelitian.
Kata kunci: Modal Intelektual, Leverage Keuangan, Return On Equity, Debt-Equity Ratio
Ketersediaan
1213210227/FEB | 173/FEB | Perpustakaan Fakultas Ekonomi & Bisnis | T E R S E D I A |
Lampiran Berkas
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
173/FEB
|
Penerbit | FAKULTAS EKONOMI DAN BISINIS UNIVERSITAS PANCASILA: ., 2017 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN/NPM |
1213210227
|
Klasifikasi |
NONE
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain