Detail Cantuman
Karya Ilmiah Mahasiswa
ANALISIS KOMPARASI KINERJA KEUANGAN PERUSAHAAN BUMN DAN BUMS SUB SEKTOR KONSTRUKSI BANGUNAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2013-2016
PEMBIMBING MATERI DR.AGUS S.IRFANI,MBA - Pembimbing Materi
Dharma Putra - Pembimbing Metodologi
ABSTRAK
Pembangunan infrastruktur yang dilakukan oleh pemerintah membuat persaingan antar perusahaan yang berada pada sub sektor konstruksi bangunan baik perusahaan swasta maupun perusahaan BUMN menjadi lebih ketat. Perusahaan-perusahaan tersebut berusaha untuk terus meningkatkan kinerjanya agar mampu bersaing dan meningkatkan laba. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan kinerja keuangan antara perusahaan BUMN dan perusahaan BUMS pada subsektor konstruksi bangunan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian komparatif. Variabel yang digunakan untuk membandingkan yaitu rasio likuiditas (CR,QR), rasio leverage (DAR,DER), dan rasio profitabilitas (ROA,ROE,EPS,OPM). Data yang diperoleh dengan metode purposive sampling dengan kriteria (1) perusahaan subsektor konstruksi bangunan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, (2) perusahaan subsektor konstruksi bangunan yang tergolong perusahaan BUMN dan BUMS, (3) waktu penelitian 2013-2016. Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan signifikan kinerja keuangan perusahaan BUMN dan BUMS subsektor konstruksi bangunan berdasarkan ROA, EPS, DAR, DER, CR, dan QR. Sedangkan, tidak terdapat perbedaan signifikan kinerja keuangan perusahaan BUMN dan BUMS subsektor konstruksi bangunan berdasarkan rasio ROE dan OPM.
Kata kunci : perbandingan kinerja keuangan, rasio keuangan, perusahaan
bumn dan bums sub sektor konstruksi bangunan.
Ketersediaan
1114210139/FEB | 1293/FEB | Perpustakaan Fakultas Ekonomi & Bisnis | T E R S E D I A |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
1293/FEB
|
Penerbit | Fakultas Ekonomi & Bisnis Universitas Pancasila (FEB-UP): ., 2018 |
Deskripsi Fisik |
1 JIL. 30X21, 86 HAL
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN/NPM |
1114210139/FEB
|
Klasifikasi |
NONE
|
Tipe Isi |
text
|
Tipe Media |
Textbook
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
IBN WAHID ARRAAFI
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain