Detail Cantuman
Karya Ilmiah Dosen
Pengaruh Pemberian Ekstrak Etanol 70% Daun Sirsak (Annona Squamosa L.) terhadap Penurunan Kadar Kolesterol Total dan Trigliserida Mencit Heperlipidemia
Syahdu Ayu Ekowati - Kontributor
Erina Ika Rahmadhani - Kontributor
Hiperlipidemia merupakan suatu penyakit yang akan memicu terjadinya aterosklerosis, yang mendasari penyebab penyakit jantung koroner. Daun srikaya (Annonna squamosa L.) mengandung senyawa flavonoid yang dapat digunakan sebagai antihiperlipidemia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efek antihiperlipedemia ekstrak etanol 70% daun srikaya (Annona Squamosa) pada mencit yang diberikan induksi hiperlipidemia secara in vivo. Metode yang digunakan berupa penelitian eksperimental pada mencit jantan galur DDY yang diinduksi dengan kuning telur bebek 80%, larutan sukrosa 65% sebanyak 15%, dan lemak hewan 5% sebanyak dua kali sehari selama 14 hari. Sebanyak 30 ekor mencit dibagi menjadi 6 kelompok, yang terdiri dari kontrol normal, kontrol negatif, kontrol positif atorvastatin, dan kelompok dosis uji ekstrak etanol 70% daun srikaya (200 mg/kg BB, 400 mg/kg BB, 800 mg/kg BB). Atorvastatin dan ekstrak etanol 70% daun srikaya diberikan pada hari ke-15 sampai 21. Pengukuran kadar kolesterol total dan trigliserida darah dilakukan pada hari ke-0, 14, 21 menggunakan fotometer 4010. Pengukuran hari ke-21 menunjukan terjadi penurunan kadar kolesterol total pada dosis 200 mg/kg BB, 400 mg/kg BB, 800 mg/kg BB berturut-turut sebesar 27,54%, 35,16%, 40,07%. Penurunan kadar trigliserida pada dosis 200 mg/kg BB, 400 mg/kg BB, 800 mg/kg BB berturut-turut sebesar 24,17%, 39,89%, 46,75%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ekstrak etanol 70% daun srikaya pada ketiga kelompok dosis uji berpengaruh terhadap penurunan kadar kolesterol total dan trigliserida darah mencit tetapi belum sebaik atorvastatin.
Ketersediaan
EKIDUPT200196 | EKIDUPT200196 | Perpustakaan Pusat | B A C A D I T E M P A T |
Lampiran Berkas
Informasi Detil
Judul Seri |
Buku Prosiding Seminar Nasional dan Workshop Nefrologi Fakultas Farmasi Universitas Pancasila
|
---|---|
No. Panggil |
EKIDUPT200196
|
Penerbit | Fakultas Farmasi Universitas Pancasila: Jakarta., 2017 |
Deskripsi Fisik |
6 p.
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN/NPM |
-
|
Klasifikasi |
NONE
|
Tipe Isi |
text
|
Tipe Media |
Textbook
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain