Detail Cantuman

Karya Ilmiah Mahasiswa
PENGARUH GOOD CORPORATE GOVERNANCE TERHADAP KINERJA PERUSAHAAN GO PUBLIC DI BEI TAHUN 2017-2019
Sri Ambarwati - Pembimbing Materi
Trisnani Indriati - Pembimbing Metodologi
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Good Corporate Governance yang diukur dengan Dewan Komisaris, Dewan Komisaris Independen, Kepemilikan Manajerial dan Kepemilikan Institusional terhadap kinerja perusahaan perbankan yang diukur dengan Return On Asset (ROA).
Sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah perusahaan perbankan yaitu Bank Umum dan Bank Syariah yang dipublikasikan di Bursa Efek Indonesia per-Desember 2019. Periode pengamatan dalam penelitian ini adalah dari tahun 2017 sampai dengan tahun 2019. Teknik pengambilan sampel dilakukan dengan menggunakan metode purposive sampling. Total sebanyak 40 bank, yaitu 38 Bank Umum dan 2 Bank Syariah yang ditentukan sebagai sampel. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah regresi data panel.
Dari hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel independen Kepemilikan Manajerial berpengaruh signifikan terhadap kinerja perusahaan yang diukur dengan Return On Asset (ROA). Sedangkan variabel Dewan Komisaris, Dewan Komisaris Independen, dan Kepemilikan Institusional tidak berpengaruh signifikan terhadap kinerja perusahaan yang diukur dengan Return On Asset (ROA).
Kata Kunci: Good Corporate Governance, Dewan Komisaris, Dewan Komisaris Independen, Kepemilikan Manajerial, Kepemilikan Institusional, Kinerja Perusahaan, Return On Asset (ROA).
Ketersediaan
1217210112/FEB | 1245/ FEB | Perpustakaan Fakultas Ekonomi & Bisnis | B A C A D I T E M P A T |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
1245/ FEB
|
Penerbit | Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Pancasila: Jakarta., 2020 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN/NPM |
1217210112/FEB
|
Klasifikasi |
NONE
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain