Detail Cantuman
Karya Ilmiah Mahasiswa
Tesis Akuntansi: DETERMINAN NILAI PERUSAHAAN PUBLIK DI INDONESIA DAN MALAYSIA DENGAN KEPEMILIKAN INSTITUSI SEBAGAI PEMODERASI
Nurmala Ahmar - Pembimbing Materi
JMV. Mulyadi - Pembimbing Metodologi
ABSTRAK
Nilai perusahaan merupakan salah satu tolok ukur keberhasilan manajemen dalam mengelola usahanya. Penelitian ini menguji pengaruh faktor kinerja keuangan seperti rasio profitabilitas yang diproksikan oleh ROA, ROE, NPM, rasio solvabilitas yang diproksikan dengan DAR, DER, serta Kepemilikan Institusi sebagai pemoderasi terhadap nilai perusahaan yang di proksikan dengan variabel PBV di Indonesia dan Malaysia tahun 2012-2016. Pengambilan sample menggunakan purposive sampling, terdiri atas 51 perusahaan yaitu 26 perusahaan dari Indonesia dan 25 perusahaan dari Malaysia selama 5 tahun pengamatan sehingga total sebanyak 255 data sample. Teknik analisis menggunakan WarpPLS 6.0 dan uji beda menggunakan analisis MultiGroup. Hasil pengujian menunjukan profitabilitas berpengaruh positif signifikan terhadap nilai perusahaan di Indonesia, sedangkan di Malaysia tidak berpengaruh. Solvabilitas menunjukkan hasil tidak berpengaruh baik di Indonesia maupun di Malaysia. Kepemilikan institusi berpengaruh positif signifikan di Indonesia dan tidak berpengaruh di Malaysia. Kepemilikan institusi ditemukan tidak mampu memoderasi pengaruh profitabilitas dan solvabilitas di Indonesia, sedangkan di Malaysia kepemilikan institusi ditemukan sebagai variabel pure moderator untuk pengaruh profitabilitas terhadap nilai perusahaan serta menjadi variabel homologiser moderator. Hasil perhitungan uji beda menunjukkan adanya perbedaaan pengaruh profitabilitas terhadap nilai perusahaan di Indonesia dan Malaysia serta tidak ada perbedaan pengaruh solvabilitas terhadap nilai perusahaan dikedua negara.
Kata Kunci : ROA, ROE, NPM, DAR, DER, Total Assets, Kepemilikan Institusi, PBV.
Ketersediaan
SPSTMAKSI200366 | T366/MAKSI/PASCA | Perpustakaan Sekolah Pascasarjana | B A C A D I T E M P A T |
SPSETMAKSI200366 | T366/MAKSI/PASCA | Perpustakaan Sekolah Pascasarjana | T E R S E D I A |
Lampiran Berkas
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
T366/MAKSI/PASCA
|
Penerbit | Magister Akuntansi - Sekolah Pascasarjana Universitas Pancasila: ., 2018 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN/NPM |
5516220005
|
Klasifikasi |
NONE
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
Textbook
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
Akuntansi Keuangan dan Pasar Modal
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain