No image available for this title

Karya Ilmiah Mahasiswa

Perlindungan Hukum Terhadap Konsumen Sebagai Nasabah Asuransi Atas Penolakan Klaim Asuransi Oleh pihak PT. Asuransi Jiwa Manulife Indonesia Menurut Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1999 Tentang Perlindungan Konsumen Dan Peraturan Terkait Lainnya



Asuransi jiwa adalah salah satu jenis asuransi yang penting untuk dimiliki oleh masyarakat karena tingkat kesadaran yang tinggi akan keselamatan dan kepentingan keluarga untuk dikemudian hari yang dapat di klaim sebagai bentuk hak dari nasabah asuransi. Salah satu permasalahan yang sering terjadi pada proses klaim adalah penolakan yang dilakukan oleh pihak asuransi selaku pelaku usaha terhadap konsumen sebagai nasabah asuransi, seperti yang terjadi di dalam kasus Johan Solomon dengan Manulife. Dengan adanya kasus tersebut timbul pemasalahan tentang bagaimanakah perlindungan hukum terhadap konsumen sebagai nasabah asuransi yang mengalami penolakan klaim oleh pihak asuransi serta bagaimana tanggung jawab pihak asuransi selaku pelaku usaha terhadap konsumen yang dirugikan dan bagaimanakah pengawasan pemerintah (OJK dan LPKSM/YLKI) terhadap kasus penolakan klaim oleh pihak asuransi terhadap konsumen sebagai nasabah asuransi. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian yuridis normatif sehingga didapat simpulan perlindungan hukum bagi konsumen terhadap penolakan klaim ditegakan sesuai dengan ketentuan yang tercantum pada Pasal 4 huruf a, b, dan c, Pasal 7 huruf a, b, dan f, Pasal 8 butir (1) huruf f, Pasal 19, Pasal 62 UUPK, serta Pasal 28 butir (7), Pasal 31 butir (2) dan butir (3) Undang-Undang Perasuransian. Peran Pemerintah dalam pengawasan dilaksanakan sesuai dengan ketentuan Pasal 30 UUPK dengan melibatkan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yang melakukan perlindungan berdasarkan Pasal 4 huruf (c), Pasal 28, Pasal 29, dan Pasal 30 UU OJK serta masyarakat dan Lembaga Perlindungan Konsumen Swadaya Masyarakat (LPKSM) yaitu Yayasan Lembaga Konsumen Indonesia (YLKI) yang dalam melakukan pengawasan berdasarkan Pasal 44 butir (3) UUPK.


Ketersediaan

FHS2200154SKRIPSI 571Perpustakaan Fakultas Hukum (SKRIPSI 571)T E R S E D I A

Lampiran Berkas

Informasi Detil

Judul Seri
Perlindungan Hukum Terhadap Konsumen Sebagai Nasabah Asuransi Atas Penolakan Klaim Asuransi Oleh pihak PT. Asuransi Jiwa Manulife Indonesia Menurut Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1999 Tentang Perlindunga
No. Panggil
SKRIPSI 571
Penerbit Fakultas Hukum Universitas Pancasila: Jakarta.,
Deskripsi Fisik
Bagus
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN/NPM
FHS2200154
Klasifikasi
381.340 72.IRF.p
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
2021
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain



Pencarian Spesifik


Judul:
Pengarang:
Penerbit:
Koleksi:
Lokasi:

Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this