Image of Skripsi: Analisis Kinerja Ruas Jalan Raya Puncak-Gadoc Akibat Adanya Hambatan Samping (Studi Kasus: Polsek Cisarua-Masjid Jami Nurul Huda Cipayung)

Karya Ilmiah Mahasiswa

Skripsi: Analisis Kinerja Ruas Jalan Raya Puncak-Gadoc Akibat Adanya Hambatan Samping (Studi Kasus: Polsek Cisarua-Masjid Jami Nurul Huda Cipayung)



Salah satu daerah di Jawa Barat dengan kegiatan pariwisata yang banyak digemari oleh
masyarakat adalah Kawasan Puncak, Bogor. Hal tersebut memberikan dampak yang cukup
besar bagi kegiatan lalu lintas di Jalan Raya Puncak – Gadog. Banyaknya aktivitas pedagang
kaki lima, keluar masuk kendaraan sisi jalan, pejalan kaki dan kendaraan lambat menjadi
faktor yang menyebabkan terjadinya kemacetan lalu lintas di ruas jalan tersebut. Penelitian
ini dilakukan di Jalan Raya Puncak – Gadog pada segmen Polsek Cisarua hingga Masjid
Jami Nurul Huda Cipayung. Berdasarkan analisis didapatkan nilai volume arus total (Q)
tertinggi pada hari Minggu, 12 Juni 2022 pukul 09.00 – 10.00 WIB sebesar 2505,4 smp/jam,
nilai hambatan samping menunjukkan bahwa ruas jalan tersebut memiliki nilai hambatan
samping yang tinggi dengan frekuensi berbobot tertinggi sebesar 858,4 kejadian/jam,
kecepatan arus bebas (FV) untuk kendaraan ringan sebesar 38,9 km/jam dan untuk sepeda
motor sebesar 35,43 km/jam, kapasitas jalan (C) sebesar 2568,8 smp/jam, derajat kejenuhan
(DS) sebesar 0,975, dan ruas jalan tersebut termasuk dalam kategori tingkat pelayanan E.
Hasil analisis solusi yaitu dengan cara membuat trotoar pada sisi jalan arah Polsek Cisarua
– Masjid Jami diperoleh kecepatan arus bebas (FV) untuk LV sebesar 38,9 km/jam dan untuk
MC sebesar 35,43 km/jam, kapasitas (C) sebesar 2568,8 smp/jam, dan derajat kejenuhan
sebesar 0,975. Untuk hasil analisis solusi menertibkan PKL dan pemilik kios serta
memasang rambu pemberhentian angkutan umum diperoleh kecepatan arus bebas (FV)
untuk LV sebesar 42,14 km/jam dan untuk MC sebesar 38,31 km/jam, kapasitas (C) sebesar
2777,9 smp/jam, dan derajat kejenuhan sebesar 0,901. Untuk hasil analisis solusi penerapan
secara bersamaan solusi – solusi tersebut diperoleh kecepatan arus bebas (FV) untuk LV
sebesar 44,4 km/jam dan untuk MC sebesar 40,4 km/jam, kapasitas (C) sebesar 2927,3
smp/jam, dan derajat kejenuhan sebesar 0,856.


Ketersediaan

TAFT2300056S S1 TA 0438 SAL aPerpustakaan Fakultas Teknik (Skripsi Teknik Sipil)T E R S E D I A
TAFTE2300056S S1 TA 0438 SAL aPerpustakaan Fakultas Teknik (Skripsi Teknik Sipil)T E R S E D I A

Lampiran Berkas

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
S S1 TA 0438 SAL a
Penerbit Fakultas Teknik Universitas Pancasila: Jakarta.,
Deskripsi Fisik
xv + 81 Halaman + 46 Tabel + 21 Gambar + 8 Grafik
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN/NPM
4218210035
Klasifikasi
S S1 TA 0438 SAL a
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain



Pencarian Spesifik


Judul:
Pengarang:
Penerbit:
Koleksi:
Lokasi:

Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this