Detail Cantuman
Karya Ilmiah Mahasiswa
Formulasi Gel Nanopartikel Secretome Dengan Kombinasi Kitosan-natrium Tripolifosfat-xanthan Gum
Sarah Zaidan - Pembimbing Materi
Deni Rahmat - Pembimbing Metodologi
Secretome berperan dalam perbaikan jaringan, diferensiasi sel, dan
imunomodulator yang digunakan untuk penyembuhan luka. Tujuan dari
penelitian ini adalah dapat membuat nanopartikel secretome menggunakan
polimer kitosan dengan penambahan natrium tripolifosfat dan xanthan gum dan
kemudian dibuat sediaan gel serta menganalisis karakteristik dari nanopartikel
secretome. Secretome dibuat menjadi nanopartikel dengan metode gelasi ionik
menggunakan natrium tripolifosfat dan xanthan gum. Kitosan dengan bobot
molekul 50 kDa,100 kDa dan 200 kDa dengan penambahan natrium tripolifosfat
konsentrasi 0,2% dan penambahan xanthan gum konsentrasi 0,2%; 0,3 %; dan
0,4%. Formula terbaik kemudian dibuat gel dan diuji evaluasi gel. Hasil formula
terbaik yang diperoleh adalah nanopartikel secretome kitosan-natrium
tripolifosfat-xanthan gum bobot molekul kitosan 50 kDa dengan penambahan
natrium tripolifosfat 0,2% dan penambahan xanthan gum 0,3%, dimana formula
yang terbaik ditandai dengan adanya kekeruhan dan tidak adanya endapan.
Formula nanopartikel dengan secretome menghasilkan ukuran partikel 358,5 nm
dengan indeks polidispersitas 0,496 dan formula nanopartikel tanpa secretome
menghasilkan ukuran partikel 291,5 nm dengan indeks polidispersitas 0,359.
Terdapat perbedaan antara ukuran partikel dan indeks polidispersitas antar kedua
formula nanopartikel. Gel nanopartikel secretome memiliki hasil uji evaluasi gel
dengan pH 6,17, daya sebar 57,85 mm, dan organoleptik berwarna keruh
keputihan yang dibandingkan dengan gel secretome yang tidak berwarna, pH
6,41, dan daya sebar 56,69 mm. Kesimpulan dari penelitian ini adalah secretome
dapat diformulasi menjadi nanopartikel dengan menggunakan kitosan-natrium
tripolifosfat-xanthan gum,adanya perbedaan karakteristik antara nanopartikel
kitosan-natrium tripolifosfat-xanthan gum dengan secretome dan nanopartikel
kitosan-natrium tripolifosfat-xanthan gum tanpa secretome, serta adanya
perbedaan dari karakteristik sediaan gel antara gel nanopartikel secretome dan
gel secretome.
Ketersediaan
FFESTF221609 | FFESTF221609 | Perpustakaan Fakultas Farmasi | B A C A D I T E M P A T |
Lampiran Berkas
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
FFESTF221609
|
Penerbit | Fakultas Farmasi Universitas Pancasila: Jakarta., 2022 |
Deskripsi Fisik |
85 P.
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN/NPM |
2018210066
|
Klasifikasi |
NONE
|
Tipe Isi |
text
|
Tipe Media |
Textbook
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain