Image of Mikroenkapsulasi Ekstrak Etanol 70% Kulit Buah Asam Kandis (Garcinia Cowa Roxb.) Menggunakan Penyalut Etil Selulosa Dengan Metode Penguapan Pelarut

Karya Ilmiah Mahasiswa

Mikroenkapsulasi Ekstrak Etanol 70% Kulit Buah Asam Kandis (Garcinia Cowa Roxb.) Menggunakan Penyalut Etil Selulosa Dengan Metode Penguapan Pelarut



Kulit buah asam kandis (Garcinia cowa Roxb.) merupakan kelompok
tanaman Clusiaceae yang tumbuh di daerah tropis. Kulit buah asam kandis
mengandung asam hidroksi sitrat dan asam-asam organik lain seperti asam
oksalat dan asam sitrat. Pada penelitian sebelumnya mengindikasikan
adanya aktivitas antioksidan pada ekstrak etanol kulit buah asam kandis
karena mengandug senyawa flavonoid. Mikrokapsul dapat mengatasi
ketidakstabilan ekstrak etanol 70% kulit buah asam kandis. Tujuan
penelitian ini untuk mengetahui aktivitas antioksidan mikrokapsul ekstrak
etanol 70% kulit buah asam kandis. Mikrokapsul dibuat dengan metode
penguapan pelarut menggunakan etil selulosa sebagai penyalut.
Berdasarkan hasil penelitian diperoleh ekstrak etanol 70% kulit buah asam
kandis memiliki aktivitas antioksidan yang sangat kuat yaitu 38,83 bpj dan
hasil pemeriksaan mutu fisik mikrokapsul ekstrak etanol 70% kulit buah
asam kandis yaitu memiliki warna kuning hingga putih kekuningan;
bentuk serbuk; morfologi yang tidak sferis dan tidak berpori dengan
rendemen proses 90,58-96,66%; ukuran partikel rata-rata 57,29-70,01µm;
indeks mengembang pada medium aquadest 79,54-95,64%; medium dapar
fosfat 129,81-149,80% dan efisiensi penjerapan mikrokapsul 85,9492,14%.

Serta dilakukan uji aktivitas antioksidan dengan metode
peredaman radikal bebas DPPH sehingga diperoleh nilai IC50 untuk
formula 1 50,46 bpj, formula 2 49,50 bpj, formula 3 48,78 bpj.
Mikrokapsul ekstrak etanol 70% kulit buah asam kandis memiliki aktivitas
antioksidan yang kuat pada formula 1, aktivitas antioksidan sangat kuat
pada formula 2 dan 3.


Ketersediaan

FFESTF211485FFESTF211485Perpustakaan Fakultas FarmasiB A C A
D I T E M P A T

Lampiran Berkas

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
FFESTF211485
Penerbit Fakultas Farmasi Universitas Pancasila: Jakarta.,
Deskripsi Fisik
97 p.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN/NPM
2017210225
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
text
Tipe Media
Textbook
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain



Pencarian Spesifik


Judul:
Pengarang:
Penerbit:
Koleksi:
Lokasi:

Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this