Detail Cantuman
Karya Ilmiah Mahasiswa
Karakterisasi, Uji Pelepasan, Uji Mukoadhesif Nanostructured Lipid Carrier (NLC) Kurkumin Dan Formulasi Tablet Sublingual Sebagai Sistem Penghantaran Obat
Kurkumin banyak dimanfaatkan dalam nanoteknologi sebagai obat- obatan,
kurkumin diformulasikan kedalam nanopartikel untuk memperbaiki sifat
fisikokimianya yang buruk. Penelitian ini bertujuan untuk melakukan
formulasi, karakterisasi nanostructured lipid carrier (NLC) kurkumin hingga
didapatkan formula nanopartikel terbaik. Nanopartikel yang memiliki
karakteristik terbaik diuji pelepasannya secara in vitro menggunakan dialysis
cassette selanjutnya diuji sifat mukoadhesifnya dengan metode Falling Liquid
Film, data yang didapat dianalisis dengan ANOVA satu arah dengan taraf
signifikasi 5%. Hasil optimasi terbaik menggunakan kurkumin 3% dengan
modifikasi perbandingan surfaktan Cremophor rh 40 : tween 80 sebesar 3:1.
Hasil karakterisasinya, yaitu berukuran 184,8 nm dengan PdI 0,0075 dan
potensial zeta ±30,0 mV dan memiliki bentuk morfologi partikel bulat spheris.
Hasil uji pelepasan menunjukkan profil pelepasan sustained release mengikuti
kinetika orde nol dan Higuchi serta uji mukoadhesif menunjukkan adanya
perbedaan bermakna dan nanopartikel masih menempel pada mukus usus babi
di atas (32,52±2,0851)% setelah 3 jam inkubasi yang digambarkan oleh
besarnya intensitas flouresensi kurkumin diukur menggunakan
Spektrofluorometer. Dengan demikian, NLC – kurkumin yang terbentuk
memiliki karakteristik dan sifat yang baik sebagai peningkat sifat mukoadhesif,
terutama pada obat yang mengalami keterbatasan proses absorpsi. Uji evaluasi
waktu hancur tablet sublingual menunjukkan adanya perbedaan bermakna
antara formula 1 formula 2 dan formula 3 dengan konsentrasi superdesintegran
4%,6%,8% terhadap waktu hancur tablet yang ditunjukkan dengan nilai Sig P
(0,022) < α (0,05).
Ketersediaan
FFESTF211440 | FFESTF211440 | Perpustakaan Fakultas Farmasi | B A C A D I T E M P A T |
Lampiran Berkas
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
FFESTF211440
|
Penerbit | Fakultas Farmasi Universitas Pancasila: Jakarta., 2021 |
Deskripsi Fisik |
230 p.
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN/NPM |
2016210022
|
Klasifikasi |
NONE
|
Tipe Isi |
text
|
Tipe Media |
Textbook
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain