Detail Cantuman
Karya Ilmiah Mahasiswa
Profil Penggunaan, Biaya Obat, Kepatuhan dan Pengetahuan di Masyarakat Peserta Jaminan Kesehatan Nasional: Survei Rumah Tangga di Jakarta Timur
Pemerintah menyelenggarakan program Jaminan Kesehatan Nasional (JKN)
untuk memenuhi kebutuhan kesehatan masyarakat. Tujuan penelitian ini
adalah untuk mengidentifikasi obat yang sering digunakan pada penyakit
yang sering terjadi, melihat perbandingan harga obat menurut harga eceran
tertinggi (HET), e-Katalog, BPJS tahun 2019, dan International Reference
Price (IRP) tahun 2015, serta pengukuran kepatuhan dan pengetahuan
menggunakan kuesioner berdasarkan poster DAGUSIBU. Penelitian kuasi
eksperimental ini dilakukan selama 8 minggu pada 30 rumah tangga di
Jakarta Timur. Data sekunder yang diambil berupa bukti pembayaran obat,
sementara data primer diperoleh melalui wawancara menggunakan kuesioner
terstruktur. Kuesioner diberikan pada minggu pertama sebelum pemberian
poster DAGUSIBU dan pada minggu ke delapan setelah responden mendapat
poster DAGUSIBU. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penyakit yang
sering terjadi adalah gangguan kardiovaskular (53,8%) dan endokrin (15,5%).
Obat yang sering digunakan adalah obat sistem kardiovaskular (45,5%) serta
obat saluran pencernaan dan metabolisme (14,9%). Dari 121 obat yang
digunakan, 82 (67,8%) merupakan obat generik dan 39 (32,2%) obat
bermerek. Dari 30 responden, sebanyak 7 responden (23,3%) mengeluarkan
biaya sendiri berkisar Rp25.200 sampai Rp1.420.957 per dua bulan. Analisis
statistik menunjukkan bahwa HET lebih tinggi secara bermakna dibanding
harga BPJS (p = 0,000), harga biaya sendiri lebih tinggi dari harga e-Katalog
(p = 0,016) maupun harga BPJS (p = 0,018) dan IRP (p = 0,009), sementara
harga HET lebih tinggi dibanding IRP (p = 0,001). Tingkat pengetahuan
responden meningkat, namun tingkat kepatuhan responden tidak meningkat,
dengan pemberian poster DAGUSIBU. Terdapat 6 responden (20,0%) yang
tidak patuh menggunakan obat, dilihat dari jumlah sisa obat pada akhir
penelitian.
Ketersediaan
FFESTF201380 | FFESTF201380 | Perpustakaan Fakultas Farmasi | B A C A D I T E M P A T |
Lampiran Berkas
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
FFESTF201380
|
Penerbit | Fakultas Farmasi Universitas Pancasila: Jakarta., 2020 |
Deskripsi Fisik |
114 p.
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN/NPM |
2015210211
|
Klasifikasi |
NONE
|
Tipe Isi |
text
|
Tipe Media |
Textbook
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain