Image of Uji Aktivitas Antioksidan Menggunakan DPPH dan Analisis Fikosianin Pada Ekstrak dan Permen Jeli Spirulina

Karya Ilmiah Mahasiswa

Uji Aktivitas Antioksidan Menggunakan DPPH dan Analisis Fikosianin Pada Ekstrak dan Permen Jeli Spirulina



Dalam kondisi COVID-19, menjaga sistem kekebalan tubuh dapat membantu
mencegah dan menghambat virus masuk ke dalam tubuh. Telah dilakukan
penelitian bahwa senyawa fikosianin pada Spirulina platensis memiliki
kemampuan sebagai antioksidan yang dapat menangkal efek berbahaya radikal
bebas. Penelitian ini bertujuan memperoleh informasi terkait kandungan
fikosianin dan aktivitas antioksidan pada ekstrak dan permen jeli spirulina
serta memperoleh produk permen jeli yang mempunyai aktivitas sebagai
antioksidan. Metode yang digunakan untuk menentukan kandungan fikosianin
yaitu menggunakan Spektrofotometer UV-Vis sedangkan aktivitas antioksidan
ditentukan dengan metode peredaman radikal bebas DPPH. Hasil penelitian
menujukan kandungan fikosianin tertinggi didapat oleh ekstrak spirulina yaitu
2,07% sedangkan permen jeli 2% dan 3% memiliki nilai kandungan fikosianin
secara berturut-turut yaitu 0,36% dan 0,55%. Aktivitas antioksidan pada
ekstrak memiliki aktivitas antioksidan yang kuat dengan nilai IC50 65,32 bpj
sedangkan permen jeli 2 dan 3% memiliki aktivitas antioksidan yang lemah
dengan nilai IC50 berturut-turut yaitu 174,92 bpj dan 165,65 bpj. Permen jeli
2% dan 3% kemudian dilakukan uji evaluasi yang terdiri dari kadar air dengan
hasil berturut-turut yaitu 9,54% dan 12,35%; kadar abu yaitu 0,03% dan 0,25%;
aktivitas air yaitu 0,9471 dan 0,9566; gula reduksi yaitu 20,18% dan 14,40%;
keasaman(pH) dengan hasil sama yaitu 4,61; cemaran mikroba yang terdiri
dari Kapang-khamir, salmonella sp, dan Staphylococcus aureus memiliki hasil
yang diperbolehkan dalam permen jeli sesuai dengan peraturan SNI 3547-22008.

Hasil penetapan kandungan fikosianin dan aktivitas antioksidan
mengalami penurunan dikarenakan pada proses pembuatan permen jeli
terdapat pemanasan mencapai 80℃ yang menyebabkan senyawa fikosianin
rusak akibat denaturasi. Sehingga dapat disimpulkan bahwa proses pemanasan
dapat mempengaruhi kandungan fikosianin dan aktivitas antioksidan


Ketersediaan

FFESKF222031FFESKF222031Perpustakaan Fakultas FarmasiB A C A
D I T E M P A T

Lampiran Berkas

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
FFESKF222031
Penerbit Fakultas Farmasi Universitas Pancasila: Jakarta.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN/NPM
2018210069
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
text
Tipe Media
Textbook
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain



Pencarian Spesifik


Judul:
Pengarang:
Penerbit:
Koleksi:
Lokasi:

Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this