Image of Ekstraksi, Karakterisasi Glukomanan Dari Umbi Porang (Amorphophallus muelleri Blume) dan Uji Indeks Glikemik Pada Mencit

Karya Ilmiah Mahasiswa

Ekstraksi, Karakterisasi Glukomanan Dari Umbi Porang (Amorphophallus muelleri Blume) dan Uji Indeks Glikemik Pada Mencit



Umbi porang (Amorphopallus muelleri Blume) merupakan sumber karbohidrat
yang belum dimanfaatkan secara optimal. Porang mengandung karbohidrat jenis
glukomanan yang bermanfaat dalam mencegah peningkatan glukosa darah.
Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan glukomanan melalui ekstraksi dari
umbi porang, mengetahui karakteristik glukomanan hasil ekstraksi meliputi kadar
air, kadar abu, viskositas dan gugus fungsionalnya dan menetapkan indeks
glikemik. Ekstraksi glukomanan menggunakan metode pelarut bertingkat (40 %,
60%, dan 80%). Lalu ditetapkan kadar glukomanan dengan metode fenol asam
sulfat serta dilakukan penetapan indeks glikemik secara in vivo. Uji indeks glikemik
dilakukan dengan memberikan larutan standar yaitu glukosa dan larutan uji yaitu hasil
ekstraksi glukomanan kepada mencit yang sudah di kelompokkan. Sebelum pemberian
bahan-bahan tersebut semua mencit dikondisikan puasa 1 malam atau 16 jam.
Pengambilan darah vena ekor dilakukan pada menit ke-0, 15, 30, 45, 60, 90, dan 120
setelah pemberian bahan. Kadar glukosa darah diukur menggunakan alat Glucotest. Nilai
Indeks glikemik (IG) dihitung dengan membandingkan nilai Area Under the Curve
(AUC) glukosa darah mencit setelah pemberian sampel dengan nilai AUC glukosa
standar. Hasil ekstraksi glukomanan diperoleh kadar sebesar 25,19%, karakterisasinya
meliputi kadar air 15 %, kadar abu 10%, viskositas 36800 cps dan spektrum FTIR dari
glukomanan hasil ekstraksi menunjukkan adanya kesamaan dengan gugus spektrum
glukomanan komersil , namun masih banyak gugus lain yang tidak spesifik. Hasil
pengukuran indeks glikemik menunjukkan nilai 59,55 % yang artinya bahwa
glukomanan hasil ekstraksi memiliki indeks glikemik sedang.


Ketersediaan

FFESFM212177FFESFM212177Perpustakaan Fakultas FarmasiB A C A
D I T E M P A T

Lampiran Berkas

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
FFESFM212177
Penerbit Fakultas Farmasi Universitas Pancasila: Jakarta.,
Deskripsi Fisik
76 p.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN/NPM
2017210091
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
text
Tipe Media
Textbook
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain



Pencarian Spesifik


Judul:
Pengarang:
Penerbit:
Koleksi:
Lokasi:

Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this