Image of Aktivitas Antibakteri Ekstrak Etanol Dan Sediaan Salep Daun Pohpohan (Pilea Melastomoides) Terhadap Bakteri Penyebab Jerawat

Karya Ilmiah Mahasiswa

Aktivitas Antibakteri Ekstrak Etanol Dan Sediaan Salep Daun Pohpohan (Pilea Melastomoides) Terhadap Bakteri Penyebab Jerawat



Jerawat merupakan salah satu penyakit kulit dimana pori-pori kulit tersumbat
sehingga timbul abses yang meradang terinfeksi pada kulit. Jerawat dapat
diakibatkan oleh beberapa faktor yaitu hormonal, makanan, psikis, kosmetika
dan infeksi bakteri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas
antibakteri serta evaluasi mutu dari sediaan salep daun pohpohan. Daun
pohpohan diekstraksi dengan metode maserasi menggunakan pelarut etanol
96%, selanjutnya dilakukan skrinning fitokima serta uji aktivitas antibakteri
menggunakan metode difusi cakram dengan kontrol positif adalah kloramfenikol
30 μg/ml. Hasil skrinning fitokimia ekstrak mengandung senyawa flavonoid,
saponin, kuinon, steroid/triterpenoid, minyak atsiri, dan kumarin. Hasil uji
aktivitas antibakteri, ekstrak daun pohpohan memiliki aktivitas antibakteri,
dengan konsentrasi hambat minimum untuk ketiga bakteri uji 25% b/v, yang
dijadikan konsentrasi dalam salep. Salep ekstrak daun pohpohan diuji aktivitas
nya terhadap bakteri penyebab jerawat dan hasil menunjukan bahwa salep
ekstrak daun pohpohan memiliki aktivitas antibakteri terhadap S. epidermidis
sebesar 12,09mm ± 0,54, S. aureus sebesar 11,04mm ± 0,47 dan P. acnes sebesar
16,66mm ± 2,21. Serta evaluasi mutu sediaan antaralain: bentuk semisolid
berwarna hijau kehitaman, bau khas pohpohan, homogen, hasil rata-rata uji pH
salep yaitu memiliki pH 6,42 ± 0,04. Untuk uji daya sebar 6,6 mm ± 0,09 dan
hasil uji viskositas salep yaitu 601714 Cps ± 220485. Salep ekstrak daun
pohpohan dengan konsentrasi 25% mempunyai aktivitas antibakteri terhadap
bakteri penyebab jerawat dan hasil evaluasi mutu salep memenuhi persyaratan
kecuali pada uji viskositas melebihi persyaratan.


Ketersediaan

FFESFM 212172FFESFM 212172Perpustakaan Fakultas FarmasiB A C A
D I T E M P A T

Lampiran Berkas

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
FFESFM 212172
Penerbit Fakultas Farmasi Universitas Pancasila: Jakarta.,
Deskripsi Fisik
88 p.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN/NPM
2017210290
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
text
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain



Pencarian Spesifik


Judul:
Pengarang:
Penerbit:
Koleksi:
Lokasi:

Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this