Detail Cantuman
Karya Ilmiah Mahasiswa
Skripsi: Evaluasi Kinerja Operasional Bus Rapid Transit (BRT) Transjakarta (Studi Kasus Koridor 6B Ragunan - M-H Thamrin Via Semanggi)
Peranan transportasi sangat bermanfaat bagi masyarakat Ibukota untuk
mempermudah aktivitas sehari-hari dan juga mampu mendorong proses pertumbuhan
ekonomi, salah satunya BRT Transjakarta merupakan transportasi publik dan infrastruktur
yang memadai untuk memudahkan masyarakat jakarta untuk beraktivitas. Koridor 6B
merupakan rute lintas koridor Transjakarta dengan trayek Ragunan – M.H. Thamrin via
Semanggi, di rute ini ramai pengguna pada on peak hour yang mengakibatkan
penumpukan penumpang, waktu tunggu yang tidak relatif dan waktu yang tidak efisien
serta armada bus yang masih dilihat kurang ketersediaannya serta ketidaksesuaian berupa
sistem informasi rute di koridor ini. Dengan meningkatnya intensitas kemacetan di
Ibukota, semakin sulit dihindari yang seharusnya BRT Transjakarta memprioritaskan
pelayanan yang cepat, aman dan nyaman. Maksud dari penelitian ini adalah menganalisis
kinerja operasional dan fasilitas moda BRT Transjakarta Koridor 6B. Tujuan penelitian
ini untuk mengevaluasi kinerja operasional dan fasilitas moda BRT Transjakarta.
Pengambilan data dilakukan secara statis dan dinamis. Data sekunder yang diperoleh dari
PT. Transjakarta untuk mendukung penelitian ini yaitu data penumpang harian. Hasil yang
didapat dari kinerja operasional yaitu load factor 37% dengan standar dibawah 70% ,
headway 9,1 menit, waktu perjalanan 7 menit/km, kecepatan perjalanan 36 km/jam, dan
jumlah armada bus 103% ketersediaan armada. Fasilitas moda terdapat 3 indikator aspek
yang perlu dievaluasi meliputi aspek keselamatan yaitu sopir dan petugas berkoordinasi
setiap pemberhentian di halte untuk mensejajarkan antara akses keluar/masuk bus dengan
shelter penumpang, lalu keamanan dengan mewajibkan petugas didalam bus minimal 1
orang untuk mengantisipasi kejadian yang tidak diinginkan terhadap penumpang dan
keteraturan, melakukan peng-update-an Peta Lintasan Halte dengan mengganti status
"Halte Dalam Perbaikan" pada halte Karet Sudirman untuk koridor ini dan mengubah
legenda pada Halte Semanggi menjadi “Hanya Berhenti Sesuai Arah” serta
mencantumkan jam layanan operasi untuk akhir pekan pada hari minggu jam 06.00 - 10.00
WIB tidak beroperasi karena adanya kegiatan car free day.
Ketersediaan
TAFT240104 | S S1 TA 0769 SET e | Perpustakaan Fakultas Teknik (SKRIPSI SIPIL) | T E R S E D I A |
TAFTE240104 | S S1 TA 0769 SET e | Perpustakaan Fakultas Teknik (SKRIPSI SIPIL) | B A C A D I T E M P A T |
Lampiran Berkas
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
S S1 TA 0769 SET e
|
Penerbit | Fakultas Teknik Universitas Pancasila: Jakarta., 2023 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN/NPM |
4219210080
|
Klasifikasi |
S S1 TA 0769 SET e
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain