Image of Evaluasi Mutu Fisik Sediaan Cairan Obat Dalam Produksi Pt. Nucleus Farma Berdasarkan Waktu Penyimpanan

Karya Ilmiah Mahasiswa

Evaluasi Mutu Fisik Sediaan Cairan Obat Dalam Produksi Pt. Nucleus Farma Berdasarkan Waktu Penyimpanan



Mutu fisik obat merupakan komponen yang mempengaruhi keamanan dan efektivitas
diterimanya suatu obat yang dapat dibuktikan dengan uji stabilitas fisik maupun kimia.
Cairan obat dalam merupakan sediaan obat tradisional berupa minyak, larutan,
suspensi atau emulsi, terbuat dari serbuk simplisia dan/atau ekstrak dan digunakan
sebagai obat dalam. Penyimpanan menjadi bagian dari salah satu faktor penting yang
memiliki pengaruh terhadap mutu produk. Viskositas merupakan ukuran yang
menggambarkan bahwa semakin tinggi viskositas maka semakin sulit cairan tersebut
untuk mengalir dan sebaliknya jika semakin rendah viskositas, maka semakin mudah
cairan tersebut untuk mengalir. pH merupakan suatu satuan ukur yang menghasilkan
derajat tingkat keasaman dari suatu larutan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui
hasil mutu fisik sediaan cairan obat dalam meliputi uji organoleptik, uji viskositas, uji
pH dan uji suhu apakah masih memenuhi syarat selama 3 tahun penyimpanan. Jenis
penelitian ini menggunakan metode eksperimental laboratorium, yaitu sediaan cairan
obat dalam yang akan dilakukan uji organoleptik, uji viskositas, uji pH dan uji suhu.

Hasil analisis data diperoleh pada uji organoleptik terjadi perubahan warna, hasil rata-
rata uji pH dan uji suhu mengalami penurunan tetapi masih berada dalam rentang

persyaratan, hasil rata-rata uji viskositas mengalami penurunan yang kurang dari
persyaratan. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa sediaan yang telah
disimpan selama 3 tahun sudah tidak lagi memenuhi persyaratan internal perusahaan.


Ketersediaan

FFTA24604FFTA24604Perpustakaan Fakultas FarmasiB A C A
D I T E M P A T

Lampiran Berkas

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
FFTA24604
Penerbit Fakultas Farmasi Universitas Pancasila: Jakarta.,
Deskripsi Fisik
42 p.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN/NPM
2021130052
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain



Pencarian Spesifik


Judul:
Pengarang:
Penerbit:
Koleksi:
Lokasi:

Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this