Image of Rancangan Strategi Blue Ocean Dalam Peningkatan Jumlah Peserta Bpjs Kesehatan Pada Klinik Pratama Pt. X Di Tangerang Raya

Textbook

Rancangan Strategi Blue Ocean Dalam Peningkatan Jumlah Peserta Bpjs Kesehatan Pada Klinik Pratama Pt. X Di Tangerang Raya



Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama yang bekerja sama dengan BPJS Kesehatan diantaranya adalah
Klinik Pratama PT.X Tangerang Raya. Potensi peningkatan jumlah peserta BPJS Kesehatan cukup
tinggi karena Provinsi Banten merupakan salah satu daerah industri dan jumlah penduduk yang
besar, serta terdapat jaringan Klinik Pratama PT.X. Karena itu perlu pengembangan strategi bisnis
yang tepat agar optimasi pemanfaatan layanan BPJS Kesehatan efektif. Tujuan penelitian ini
mengembangkan strategi pelayanan kesehatan berbasis Blue Ocean dalam meningkatkan jumlah
peserta BPJS Kesehatan di Klinik Pratama PT. X Tangerang Raya. Metode penelitian deskriptif
eksploratif kuantitatif dengan pendekatan kualitatif melalui pengumpulan data kuesioner dan
wawancara terhadap pelayanan kesehatan di Klinik Pratama PT.X Tangerang Raya. Sampel
penelitian ini adalah karyawan dan peserta BPJS Kesehatan di 11 Klinik Pratama PT.X Tangerang
Raya dan Klinik NON PT.X. Hasil analisis menunjukkan Klinik Pratama PT.X berada pada tahap
pertumbuhan yang membutuhkan strategi penetrasi pasar, pengembangan pasar dan pengembangan
produk. Sedangkan perancangan strategi Blue Ocean menghasilkan 3 ciri strategi yang baik yaitu :
(1) Fokus : peningkatan promosi, peningkatan sistem kerjasama dengan Faskes Tingkat Lanjut dan
melakukan pembenahan internal. (2) Divergensi : yaitu melakukan pelayanan yang unik dan belum
pernah ditawarkan kepada konsumen, seperti kerjasama B2B dengan perusahaan BUMN terkait
pelayanan BPJS Kesehatan dan pelayanan online seperti telemedicine. (3) Moto yang memikat :
Klinik Pratama PT.X memiliki motto yang menarik yaitu : “ Quality for healthier Life “, komitmen
dari Klinik Pratama PT.X untuk terus menjaga dan memperbaiki kualitas mutu layanan dan
ketepatan hasil pemeriksaan dengan harapan menjadi bagian dalam meningkatkan kesehatan hidup
manusia di Indonesia. Kesimpulan menunjukkan strategi bisnis berbasis Strategi Blue Ocean dapat
diterapkan di Klinik Pratama PT.X di Tangerang Raya untuk meningkatkan jumlah peserta BPJS
Kesehatan.


Ketersediaan

FFET23606FFET23606Perpustakaan Fakultas FarmasiT E R S E D I A

Lampiran Berkas

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
FFET23606
Penerbit Fakultas Farmasi Universitas Pancasila: Jakarta.,
Deskripsi Fisik
125 p.
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN/NPM
5420220030
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain



Pencarian Spesifik


Judul:
Pengarang:
Penerbit:
Koleksi:
Lokasi:

Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this