Detail Cantuman
Karya Ilmiah Mahasiswa
Skripsi: Analisis Kinerja Proyek Penataan dan Digitalisasi Arsip PT. PP Tahun 2020 yang Dilakukan oleh PT. EDS
PT. EDS adalah perusahaan yang bergerak di bidang manajemen arsip dan menyediakan
produk-produk teknologi. Pada pelaksanaan proyek penataan dan digitalisasi arsip PT. PP
tahun 2020 yang dilakukan oleh PT. EDS terdapat banyak gangguan atau interupsi karena
pandemi COVID-19 berupa libur serta pembatasan kegiatan. Hal ini berakibat pada progres
pelaksanaan proyek yang rencananya sudah selesai pada minggu ke-18 (Oktober 2020),
menjadi belum selesai (progres penyelesaian proyek sebesar 76.62%). Tujuan penelitian ini
adalah untuk mengetahui kinerja proyek dengan metode analisis Earned Value (Nilai Hasil).
Data yang dikumpulkan antara lain rincian proyek, kurva s perencanaan proyek, Rencana
Anggaran Biaya (RAB), laporan progres dan biaya mingguan proyek. Kemudian data diolah
dengan metode Earned Value (EV) yang didukung software Microsoft Project sehingga
mendapatkan Status Report yang selanjutnya dilakukan analisis kinerja (waktu dan biaya)
dengan memaparkan masalah-masalah yang muncul pada saat penelitian. Dari hasil analisis
diketahui bahwa aktual pelaksanaan proyek tidak sesuai dengan perencanaan proyek. Proyek
mengalami keterlambatan selama 5 minggu jika dibandingkan dengan rencana, hal ini juga
berakibat pada aktual pengeluaran biaya proyek yang melebihi anggaran (CPI sebesar 0.77).
CPI terendah (paling over cost) ada pada minggu ke-8 (0.65) dan SPI terendah (paling behind
the schedule) ada pada minggu ke-13 (0.59), sedangkan CPI tertinggi (paling under cost)
ada pada minggu ke-2 (1.22) dan SPI tertinggi (paling ahead of schedule) ada pada minggu
ke-1 (2.47). Solusi yang dapat digunakan untuk memperbaiki pengerjaan proyek di masa
depan adalah meningkatkan efektivitas kerja dengan program seperti ganti hari untuk
masalah CPI rendah dan melakukan lembur atau menambah tim kerja yang terdiri dari ruang
kerja (meja kerja), alat berupa laptop dan scanner, serta SDM (operator) untuk masalah SPI
rendah.
Ketersediaan
TAFTE240112 | TI S1 TA 0533 JUL a | Perpustakaan Fakultas Teknik (SKRIPSI INDUSTRI) | B A C A D I T E M P A T |
TAFT240112 | TI S1 TA 0533 JUL a | Perpustakaan Fakultas Teknik (SKRIPSI INDUSTRI) | T E R S E D I A |
Lampiran Berkas
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
TI S1 TA 0533 JUL a
|
Penerbit | Fakultas Teknik Universitas Pancasila: Jakarta., 2021 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN/NPM |
4417215028
|
Klasifikasi |
TI S1 TA 0533 JUL a
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain