Detail Cantuman
Karya Ilmiah Mahasiswa
Skripsi: Analisis Pemilihan Material Konstruksi Menggunakan Metode AHP (Analytical Hierarchy Process) dan Perbandingan Material Terrazo Serta Material Corian Ditinjau dari Aspek Biaya dan Waktu (Studi Kasus: Pekerja Finishing Lantai Pada Proyek Hotel XYZ, Ball)
Pemilihan material mendapatkan peran penting yang secara langsung mempengaruhi
keberlanjutan pembangunan dalam proyek konstruksi, pemilihan material yang tidak tepat
akan menyebabkan konstruksi berkelanjutan yang tidak efektif dan berdampak tidak baik
dari aspek ekonomi, lingkungan, dan masyarakat. Developer Hotel XYZ telah
mengembangkan konsep desain hotelnya dalam berbagai bentuk. Material Terrazo ini
memiliki ciri proses pemasangan dan pemeliharaan yang tinggi, sulit dan memakan waktu,
serta relatif mahal. Namun ada alternatif baru untuk finishing lantai yaitu menggunakan
material corian, penggunaan material corian memiliki massa yang ringan, proses
pemasangan yang praktis, dan kualitas baik. Tujuan penelitian ini adalah menganilisis
perbandingan material terrazzo dan corian yang ditinjau dari segia biaya, waktu, dan
menganalisis faktor yang mempengaruhi tingkat pemilihan konstuksi menggunakan metode
AHP(Analytical Hierarchy Process). Metode Penelitian ini adalah menggunakan metode
kuantitatif untuk menguji hipotesis hubungan antar variabel dan metode kualitatif dengan
penyebaran kuesioner bertujuan untuk menganilisis faktor pemilihan material konstruksi.
Hasil analisis didapatkan total biaya pekerjaan material Terrazo sebesar Rp.2.687.776.000,-
total biaya pekerjaan material Corian sebesar Rp.1.657.320.000.- Deviasi biaya pekerjaan
kedua material tersebut sebesar Rp.1.028.456.000. Total waktu pelaksanaan pada material
terrazo dengan menggunakan 6 jumlah tukang adalah 51 hari, jika jumlah tukang 10 tukang
dengan durasi waktu pemasangan adalah 31 hari. Total waktu pelaksanaan pada material
Corian dengan menggunakan 6 jumlah tukang adalah 34 hari, jika jumlah tukang
ditambahkan menjadi 10 tukang dengan durasi waktu pemasangan adalah 21 hari. Selisih
waktu pelaksanaa kedua material tersebut dengan 6 jumlah tukang sebesar 17 hari, selisih
waktu pelaksanaan untuk 10 jumlah tukang sebesar 10 hari. Analisis faktor yang
mempengaruhi tingkat pemilihan material konstruksi : Peringkat pertama disebabkan oleh
faktor yang berhubungan dengan kondisi ekonomi dengan bobot 67,38%. Peringkat kedua
disebabkan oleh faktor yang berhubungan dengan kondisi lingkungan dengan bobot 23,01%.
Peringkat ketiga disebakan oleh daktor yang berhubungan dengan kondisi masyarakat
dengan 9,62%.
Ketersediaan
TAFT240478 | S S1 TA 0779 MAN a | Perpustakaan Fakultas Teknik (SKRIPSI SIPIL) | T E R S E D I A |
TAFTE240478 | S S1 TA 0779 MAN a | Perpustakaan Fakultas Teknik (SKRIPSI SIPIL) | B A C A D I T E M P A T |
Lampiran Berkas
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
S S1 TA 0779 MAN a
|
Penerbit | Fakultas Teknik Universitas Pancasila: Jakarta., 2024 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN/NPM |
4222217010
|
Klasifikasi |
S S1 TA 0779 MAN a
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain