Detail Cantuman
Karya Ilmiah Mahasiswa
Skripsi: Perancangan Sistem Informasi Pelayanan Pengurusan Dokumen dengan Metode Agile Scrum di Kecamatan XYZ
Optimalisasi terhadap pelayanan administrasi kependudukan perlu didukung dengan adanya
pengelolaan sistem informasi yang baik dengan mengikuti perkembangan teknologi
informasi. Kecamatan menjadi objek sentral dalam memberikan pelayanan yang baik kepada
masyarakatnya. Ketidaksesuaian waktu proses pengerjaan dokumen secara aktual dengan
waktu yang sudah ditetapkan pada SOP menjadi permasalahan. Hal tersebut diakibatkan
oleh beberapa hal yang berkaitan dengan proses pengajuan yang masih dilakukan secara
manual. Untuk itu, penelitian bertujuan untuk menggambarkan proses bisnis mengenai
pelayanan yang sudah diterapkan yang kemudian dilakukan perancangan sistem informasi
untuk pelayanan pengurusan dokumen di Kecamatan tersebut. Dalam merancang sistem ini,
peneliti menggunakan metode agile dengan model scrum. Metode ini digunakan karena
dalam perancangan sistem dapat dilakukan dalam merespon secara cepat dan dinamis dalam
melakukan perubahan, sehingga dapat mempercepat proses pengerjaannya. Melalui metode
ini dapat dihasilkan pemahaman terhadap kebutuhan user yang dinterpretasikan terhadap
kebutuhan sistem, sehingga dapat dirancang suatu sistem informasi yang sesuai dengan
kebutuhan. Pada sistem informasi yang dirancang dilakukan simulasi untuk adanya uji
penerimaan user (UAT) dengan metode technology acceptance model (TAM). Hasil
pengujian terhadap tampilan antar muka didapatkan nilai penerimaan untuk kemudahan
dalam membaca dan melihat data pengajuan sebesar 93%, kemenarikan tampilan sebesar
90%, kemudahan dalam memahami menu sebesar 83%, kemudahan dalam melakukan
pengajuan sebesar 77% dan kelengkapan informasi mengenai pelayanan sebesar 70%.
Dengan rancangan fitur yang dapat dijalankan, dapat memudahkan masyarakat dalam
melakukan pengurusan dokumen.
Ketersediaan
TAFT240156 | TI S1 TA 0577 NUR p | Perpustakaan Fakultas Teknik (SKRIPSI INDUSTRI) | T E R S E D I A |
TAFTE240156 | TI S1 TA 0577 NUR p | Perpustakaan Fakultas Teknik (SKRIPSI INDUSTRI) | B A C A D I T E M P A T |
Lampiran Berkas
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
TI S1 TA 0577 NUR p
|
Penerbit | Fakultas Teknik Universitas Pancasila: Jakarta., 2021 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN/NPM |
4417210055
|
Klasifikasi |
TI S1 TA 0577 NUR p
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain