Detail Cantuman
Karya Ilmiah Mahasiswa
Skripsi: Analisis Potensi dan Penyebab serta Risiko Terjadinya Kecelakaan Kerja di Lantai Produksi PT. DCP
PT. DCP merupakan perusahaan yang bergerak di bidang manufaktur dengan
produknya berbagai jenis baut. PT. DCP tentunya memiliki potensi dan penyebab
terjadinya kecelakaan kerja karena pekerja harus berinteraksi langsung dengan mesin
produksinya. Sehingga perlu dikaji lebih lanjut terkait faktor-faktor yang menjadi potensi
dan penyebab terjadinya kecelakaan kerja serta risiko yang kemungkinan terjadi dari
kecelakaan kerja tersebut dan usulan perbaikannya. Penelitian ini menggunakan Fishbone
dan Job Safety Analysis (JSA) sebagai acuan dalam penilaian risiko kesehatan dan
keselamatan kerja. Sumber data pada penelitian ini berasal dari data primer yang diperoleh
dari brainstorming yang dilakukan di bagian HSE dan data sekunder yang diperoleh dari
data-data perusahaan. Hasil dari penelitian ini diketahui bahwa faktor-faktor yang
menyebabkan terjadinya potensi kecelakaan antara lain faktor manusia, faktor lingkungan,
faktor peralatan dan mesin serta faktor metode seperti kurangnya penekanan pada training
untuk pekerja dan kurang sadarnya para pekerja terhadap Alat Pelindung Diri (APD). Job
Safety Analysis (JSA) di PT. DPC menjelaskan terkait prosedur yang disarankan untuk
setiap uraian pekerjaan dan sebelum melakukan atau memulai pekerjaan seperti diwajibkan
untuk menggunakan APD lengkap. Adapun risiko yang kemungkinan terjadi di lantai
produksi dari potensi yang menimbulkan terjadinya kecelakaan kerja di PT. DCP yaitu
berpotensinya pekerja tertimpa material, tertimpa perkakas atau alat pendukung kerja,
terjepit atau tertimpa material. Usulan perbaikan dari potensi yang ada pada lantai produksi
adalah membuat SOP terkait penggunaan APD.
Ketersediaan
TAFT240168 | TI S1 TA 0589 SAN a | Perpustakaan Fakultas Teknik (SKRIPSI INDUSTRI) | T E R S E D I A |
TAFTE240168 | TI S1 TA 0589 SAN a | Perpustakaan Fakultas Teknik (SKRIPSI INDUSTRI) | B A C A D I T E M P A T |
Lampiran Berkas
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
TI S1 TA 0589 SAN a
|
Penerbit | Fakultas Teknik Universitas Pancasila: Jakarta., 2021 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN/NPM |
4417210029
|
Klasifikasi |
TI S1 TA 0589 SAN a
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain