Detail Cantuman
Karya Ilmiah Mahasiswa
Formulasi Minyak Daun Sirih (Piper betle Linn) Sebagai Antiseptik Dalam Bentukstick Deodoran
ABSTRAKrnrnrn[A] HERLIA NOVITA (2002210011)rnrn[B] FORMULASI MINYAK DAUN SIRIH (Piper betle Linn) SEBAGAI ANTISEPTIK DALAM BENTUK STICK DEODORANrnrn[C] xi + 82 halaman; 2006; 15 tabel, 10 gambar, 18 lampiranrnrn[D] Kata kunci: daun sirih, antiseptik, stick deodoran.rnrn[E] Minyak daun sirih (Piper betle Linn) dengan kandungan utama kavikol dan eugenol metil eter yang berfungsi sebagai antiseptik diformulasi menjadi stick deodoran dengan basis etanol 96%. Stick dedoran dengan basis etanol 96% mempunyai sifat menimbulkan sensasi dingin jika digunakan. Sifat antiseptik ditentukan oleh zat-zat yang berfungsi sebagai antibakteri yang terkandung dalam minyak atsiri yang terdapat pada tumbuhan. Sehingga stick deodoran dibuat dengan kandungan minyak daun sirih dengan konsentrasi 0; 0,25; 0,5; 0,75; dan 1%. Pembuatan stick deodoran adalah dengan metode pencetakan hasil leburan. Evaluasi dilakukan pada stick deodoran yang disimpan pada suhu 300C dengan kelembaban relatif 75%, meliputi penampilan fisik, aroma, tekstur, homogenitas polesan,bobot, kekerasan, suhu lebur, dan daya hambat minyak daun sirih, yang kemudian dibandingkan dengan stick deodoran pembanding. Hasil evaluasi bobot dianalisis secara statistik dengan metode anva dua arah, daya hambat minyak daun sirih juga dianalisis dengan metode anva dua arah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa semakin tinggi konsentrasi minyak daun sirih semakin besar kemampuan menghambat bakteri. Stick deodoran yang mulai menghambat bakteri dengan konsentrasi 0,25% yaitu pada formula dengan karakteristik sebagai berikut: tidak berkeringat, tidak berkristal, aroma etanol 96% sedang, tekstur halus, polesan homogen, bobot stick deodoran 8,13-8,17 g, kekerasan 107-108/10 mm dalam 5 detik, suhu lebur 50,9-51,20C, dan daya hambat minyak daun sirih 0,80-0.85cm.rnrn[F] Daftar Rujukan: 19 buku (1980-2005), 1skripsi (2001), 5 jurnal penelitian (1992-2000), 3 situs internet (2005)rnrn[G] Drs. Kosasih, M.Sc, Apt.rn
Ketersediaan
TF 463 | TF 463 | Perpustakaan Fakultas Farmasi | T E R S E D I A |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
TF 463
|
Penerbit | FFUP: Jakarta., 2006 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa | |
ISBN/ISSN/NPM |
-
|
Klasifikasi |
NONE
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek |
-
|
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain