No image available for this title

Karya Ilmiah Mahasiswa

PEMERIKSAAN DAN PENGUJIAN SENSITIFITAS ANTIBIOTIKA DARI Escherichia coli O157H7 PADA FESES PASIEN GAGAL GINJAL.



ABSTRAKrnrnrn(A) PUTRI RAHAYU LISTIANINGSIH (2008210206)rnrn(B) PEMERIKSAAN DAN PENGUJIAN SENSITIFITAS ANTIBIOTIKA DARI Escherichia coli O157H7 PADA FESES PASIEN GAGAL GINJAL.rnrn(C) iv+ 62 halaman: 4 tabel: 19 gambar: 16 lampiranrnrn(D) Kata kunci : Escherichia coli O157H7, Pasien gagal ginjal, Uji sensitivitas 6 antibiotik.rnrn(E) Infeksi Escherichia coli O157H7 pada manusia dapat menyebabkan gejala gastroentritis, diare ringan hingga diare berdarah. Shiga Like Toxin yang dihasilkan oleh bakteri ini menyebabkan terjadinya Hemorrhagic Colitis (HC) dan Hemolitik Uremic Syndrome (HUS) yang mengakibatkan gagal ginjal dan anemia. Tujuan penelitian ini adalah untuk melakukan isolasi dan identifikasi bakteri E.coli O157H7 dari feses pasien gagal ginjal di salah satu Rumah Sakit di Jakarta. Isolasi bakteri tersebut dilakukan pada media EMBA dilanjutkan dengan uji identifikasi secara biokemik dan uji konfirmasi dengan media selektif SMAC dan uji serologi menggunakan antiserum O157 dan H7. Isolat yang positif E.coli O157H7 diuji sensitivitas terhadap 6 antibiotik yaitu kloramfenikol, sulfametoksazol, trimetropim, amoksisilin, gentamisin, dan doksisiklin secara in vitro dengan metode difusi agar dan pengamatan hasil dilakukan dengan mengukur Daerah Diameter Hambat (DDH) dalam satuan milimeter(mm). Hasil penelitian menunjukan bahwa diperoleh 2 sampel dari 40 sampel feses pasien gagal ginjal yang positif mengandung E.coli O157H7. Hasil uji sensitivitas antibiotik terhadap ke-2 sampel tersebut menunjukan bahwa E.coli O157H7 masih sensitif terhadap antibiotik kloramfenikol (DDH=23mm), trimetropim (DDH=23mm), gentamisin (DDH=20mm) untuk pengobatan.rn(F) Daftar rujukan: 29 buah (1983 – 2013)rnrn(G) Prof(ris) drh.Darmono,M.Sc. ; Drh. Tati Ariyanti, MPrnrn(H) 2013rnrn


Ketersediaan

FM 1461FM 1461Perpustakaan Fakultas FarmasiT E R S E D I A

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
FM 1461
Penerbit FFUP: Jakarta.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN/NPM
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain



Pencarian Spesifik


Judul:
Pengarang:
Penerbit:
Koleksi:
Lokasi:

Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this