Detail Cantuman
Karya Ilmiah Mahasiswa
Pengaruh Konsentrasi Royal Jelly Terhadap Stabilitas Sediaan Krim Pijat
ABSTRAKrnrnrn(A) SYALMAH (2003210034)rnrn(B) PENGARUH KONSENTRASI ROYAL JELLY TERHADAP STABILITAS SEDIAAN KRIM PIJATrn rn(C) xiii + 112 halaman ; 2008 ; 39 tabel ; 36 gambar ; 30 lampiran.rnrn(D) Kata kunci: royal jelly, anti penuaan dini, konsentrasi, krim pijat, stabilitas.rnrn(E) Royal jelly banyak mengandung asam amino essensial, salah satunya prolin yang berfungsi sebagai penstabil struktur kolagen untuk mencegah penuaan dini. Royal jelly memiliki pH 4,14 sehingga diperkirakan dapat mempengaruhi stabilitas sediaan krim pijat. Telah dilakukan penelitian formulasi sediaan krim yang mengandung royal jelly dengan variasi konsentrasi antara 0,1-1,2% sebanyak 5 formula. Penelitian ini bertujuan untuk memanfaatkan dan mengembangkan penggunaan royal jelly dalam bidang kosmetik. Sediaan dibuat dengan mencampur fase air ke dalam fase minyak pada suhu 70-750C. Sediaan yang dihasilkan dievaluasi secara fisik dan kimia meliputi uji organoleptik, tipe krim, homogenitas, viskositas, sifat alir, kemampuan menyebar, pH, ukuran partikel dan stabilitas secara kualitatif dengan uji sentrifugasi. Formula yang memenuhi syarat fisik dan pH diuji stabilitasnya pada suhu kamar dan 400C setiap minggu selama 6 minggu terhadap organoleptik, ukuran partikel, pH, viskositas dan sifat alir. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Semakin tinggi konsentrasi royal jelly, viskositas sediaan semakin encer mempunyai sifat alir tiksotropik, kemampuan menyebar semakin besar, diameter ukuran partikel semakin besar dan pH semakin asam. Royal jelly dengan konsentrasi antara 0,1 sampai 1,2% dapat dibuat menjadi krim pijat yang stabil secara fisik dan kimia. rnrn(F) Daftar Rujukan:32 buah (1970 – 2007)rnrn(G) Dr. Teti Indrawati, MS., Apt. rn
Ketersediaan
TF 558 | TF 558 | Perpustakaan Fakultas Farmasi | T E R S E D I A |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
TF 558
|
Penerbit | FFUP: Jakarta., 2008 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa | |
ISBN/ISSN/NPM |
-
|
Klasifikasi |
NONE
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek |
-
|
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain