No image available for this title

Karya Ilmiah Mahasiswa

Pengaruh Pengikat Gelatin Terhadap Sediaan Tablet Hisap Dari Serbuk Hasil Perasan Jeruk Nipis (Citrus aurantium) Secara Pengeringan Semprot (Spray Drying)



ABSTRAKrnrnrn(A) KHAUWLAH (2001210166)rn(B) PENGARUH PENGIKAT GELATIN TERHADAP SEDIAAN TABLET HISAP DARI SERBUK HASIL PERASAN JERUK NIPIS (Citrus aurantium) SECARA PENGERINGAN SEMPROT (SPRAY DRYING)rn(C) xii + 72 halaman; 2008; 27 tabel; 6 gambar; 17 lampiran.rnrn(D) Kata kunci : jeruk nipis (Citrus aurantium), gelatin, pengeringan semprot, tablet hisaprnrn(E) Jeruk nipis mengandung minyak atsiri limonene dan linalool, selain itu juga mengandung flavonoid seperti poncirin, hesperidine, rhoifilin dan naringin yang berkhasiat sebagai obat batuk (ekspektoran) dan nyeri tenggorokan. Tujuan penelitian ini, yaitu membuat serbuk kering dari air perasan jeruk nipis dengan cara pengeringan semprot (spray drying) dan mengetahui pengaruh pengikat gelatin terhadap mutu fisik sediaan tablet hisap jeruk nipis. Ekstrak yang didapat dikeringkan dengan pengeringan semprot (spray drying) menggunakan maltodekstrin sebagai spray drying agent pada konsentrasi 30%, 35%, 40%. Serbuk kering jeruk nipis diformulasi menjadi tablet hisap menggunakan metode granulasi basah dengan penambahan pengikat gelatin pada berbagai konsentrasi, yaitu 1%, 2%, 4% dan 6%. Sediaan yang dihasilkan dievaluasi yaitu pada serbuk hasil pengeringan semprot meliputi pemeriksaan organoleptik, kadar air, sifat alir dan sudut baring serta distribusi ukuran partikel dan pada granul meliputi evaluasi kadar air, sifat alir dan sudut baring, distribusi ukuran partikel, kompresibilitas, identifikasi minyak atsiri dan pada tablet meliputi pemeriksaan organoleptik, keseragaman ukuran, keseragaman bobot, kekerasan, kerenyahan dan waktu hancur. Hasil penelitian menunjukkan air perasan jeruk nipis dapat dikeringkan secara pengeringan semprot dengan maltodekstrin 35% spray dring agent, dan dihasilkan serbuk berwarna putih kekuningan, tidak berbau, rasa asam, kadar air 5,78%, sifat alir dan distribusi ukuran partikel tidak memenuhi persyaratan. Tablet hisap dengan konsentrasi gelatin 6%, memiliki karakteristik mutu fisik tablet hisap yang paling baik, yaitu tablet berwarna krem kekuningan, bau aromatis, rasa asam manis, keseragaman bobot 3,05 g; keseragaman ukuran dengan diameter tablet 19,92 mm dan tebal 7,51 mm; kerenyahan 0,74%; kekerasan 18,30 kg/cm2, dan waktu hancur 26 menit 33 detik.rnrn(F) Daftar Rujukan : 22 buah (1987 – 2003)rnrn(G) Dra. Siti Sofiah, M.Si, Apt. rn


Ketersediaan

TF 560TF 560Perpustakaan Fakultas FarmasiT E R S E D I A

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
TF 560
Penerbit FFUP: Jakarta.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
ISBN/ISSN/NPM
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
-
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain



Pencarian Spesifik


Judul:
Pengarang:
Penerbit:
Koleksi:
Lokasi:

Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this