No image available for this title

Karya Ilmiah Mahasiswa

Sintesis Hidrogel Poli(N-Vinil-2-Pirolidon-g-Asam Tartrat) Secara Iradiasi Gamma Dan Karakterisasinya



ABSTRAKrnrnrnA. CHAIRIL GUNAWAN (2002210168)rnrnB. SINSTESIS HIDROGEL POLI(N-VINIL-2-PIROLIDON-g-ASAM TARTRAT) SECARA IRADIASI GAMMA DAN KARAKTERISASINYArnrnC. ix + 71 halaman, 10 Tabel, 10 Gambar, 14 Lampiran.rnrnD. Kata kunci : hidrogel, N-vinil-2-pirolidon, iradiasi, grafting, swelling.rnrnE. Pembalut wanita dan popok adalah alat kesehatan yang berfungsi sebagai superabsorbant yang kegunaannya sangat penting bagi wanita dewasa dan bayi. Berbagai cara dilakukan dalam upaya meningkatkan daya serap produk antara lain dengan inovasi bahan baku. Dalam upaya inovasi bahan dasar pembalut wanita dan popok telah dilakukan sintesis hidrogel Poli(N-vinil pirolidon-g-asam tartrat) dan karakterisasinya. Sintesis dilakukan secara iradiasi gamma dalam 2 tahap reaksi. Pada tahap pertama hidrogel disintesis dengan variasi larutan NVP 40, 50, 60, 70% dan variasi dosis iradiasi 20, 30, 40 kGy. Rendemen (fraksi gel) sintesis tahap 1 ditetapkan secara gravimetri. Hidrogel dengan nilai rendemen tertinggi dari sintesis tahap 1 digunakan pada tahap II, yaitu direndam dalam variasi konsentrasi asam tartrat 0,2%, 0,4%, 0,8% dan diiradiasi dengan variasi dosis 20, 30, 40 kGy. Rendemen sintesis tahap 2 (grafting) ditetapkan dengan metode titrimetri. Semua hidrogel yang diperoleh dari sintesis tahap 2 diuji dan dibandingkan kemampuan swellingnya dalam larutan berbagai pH dan larutan salin. Hasil sintesis tahap 1 secara statistik menunjukkan bahwa konsentrasi NVP dan dosis iradiasi serta interaksinya mempengaruhi nilai fraksi gel. Nilai fraksi gel tertinggi 99,19% diperoleh pada konsentrasi NVP 70% dan dosis iradiasi 40 kGy. Hasil sintesis tahap 2 secara statistik menunjukkan bahwa konsentrasi asam tartrat dan dosis iradiasi mempengaruhi nilai grafting. Nilai grafting terbesar 42,03% diperoleh pada konsentrasi asam tartrat 0,8% dan dosis iradiasi 40 kGy. Hasil pengujian menunjukkan bahwa hidrogel dengan konsentrasi asam tartrat 0,8% dan dosis iradiasi 40 kGy memiliki nilai swelling terbesar pada pH 8 yaitu 44,41 dan pada larutan salin sebesar 42,2. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peningkatan konsentrasi asam tartrat sebagai grafting agent dan dosis iradiasi dapat meningkatkan kemampuan swelling hidrogel.rnrnF. Daftar Rujukan : 21 buah (1986 - 2006)rnrnG. Prof. Swasono R. Tamat, MSc, PhD, Aptrn Drs. Erizalrnrn


Ketersediaan

KF 772KF 772Perpustakaan Fakultas FarmasiT E R S E D I A

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
KF 772
Penerbit FFUP: Jakarta.,
Deskripsi Fisik
-
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN/NPM
-
Klasifikasi
NONE
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain



Pencarian Spesifik


Judul:
Pengarang:
Penerbit:
Koleksi:
Lokasi:

Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this