Detail Cantuman
Karya Ilmiah Mahasiswa
UJI AKTIVITAS ANTIPLASMODIAL EKSTRAK ETANOL DAUN ASAM GELUGOR (Garcinia atroviridis Griff T. Anders) PADA MENCIT YANG DIINFEKSI DENGAN Plasmodium berghei strain ANKA.
ABSTRAKrnrnrn(A) SIMOTIYAN HERNITA (2099210232).rnrn(B) UJI AKTIVITAS ANTIPLASMODIAL EKSTRAK ETANOL DAUN ASAM GELUGOR (Garcinia atroviridis Griff T. Anders) PADA MENCIT YANG DIINFEKSI DENGAN Plasmodium berghei strain ANKA.rnrn(C) ix + 50 halaman, 4 tabel, 8 gambar, 11 lampiran.rnrn(D) Kata kunci : Antiplasmodial, Daun asam gelugor, Plasmodium berghei, Angka parasitemia.rnrn(E) Malaria merupakan salah satu penyakit menular yang sampai saat ini masih menjadi masalah kesehatan di dunia termasuk Indonesia. Berbagai upaya pemberantasan malaria telah dilakukan tetapi prevalensi malaria masih tetap tinggi. Salah satu penyebabnya adalah resistensi parasit terhadap obat antimalaria. Mengingat hal tersebut maka perlu dicari alternatif pengobatan yang cukup berkhasiat dan aman yaitu obat tradisional antara lain adalah asam gelugor yang mengandung flavonoid xanton. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas daun tersebut, dalam bentuk ekstrak kental. Hewan coba yang digunakan adalah mencit dengan galur Swiss mice sebanyak 30 ekor yang dibagi dalam 6 kelompok. Hasil penelitian menunjukan bahwa ekstrak etanol daun asam gelugor dengan dosis 90 mg/kgBB, 180 mg/kgBB, 360 mg/kgBB, 720 mg/kgBB berkhasiat sebagai Antiplasmodial. Efek Antiplasmodial ekstrak etanol daun asam gelugor makin meningkat seiring dengan peningkatan dosis yang diberikan. Dari analisis secara statistik dengan menggunakan anava 1 arah yang dilanjutkan dengan uji BNT ternyata ada perbedaan bermakna dari keempat dosis dibandingkan dengan kontrol negatif dan kontrol positif. Konsentrasi ekstrak etanol asam gelugor yang memiliki daya antimalaria paling efektif yaitu sebesar 360 mg/kgBB. rnrn(F) Daftar rujukan : 28 buku (1980 -2005).rnrn(G) Drs. Syamsudin, M.Biomed; Drh. Rita Marleta Dewi, M.Kes. rnrn
Ketersediaan
FM 796 | FM 796 | Perpustakaan Fakultas Farmasi | T E R S E D I A |
Informasi Detil
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
FM 796
|
Penerbit | FFUP: Jakarta., 2005 |
Deskripsi Fisik |
-
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN/NPM |
-
|
Klasifikasi |
NONE
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subyek | |
Info Detil Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain